Program Studi Magister Teknik Perminyakan telah melahirkan banyak lulusan dengan kompetensi yang cukup baik, sehingga menjadikan lulusan programMagister Teknik Perminyakan mampu bersaing secara nasional dan juga global dalam menempati pekerjaan yang relatif potensial dan sesuai dengan bidang keahlian.
Para lulusan ini merupakan aset bagi Program Studi Magister Teknik Perminyakan, oleh karena itu sangat penting untuk tetap menjalin hubungan yang baik antara Program Studi dan para lulusannya, terutama dalam memberikan masukan untuk perbaikan kurikulum di program studi
Kegiatan yang telah dilakukan adalah seminar alumni (Alumny talks). Kegiatan seminar alumni dilakukan setiap tahun dengan mengundang beberapa alumni untuk mempresentasikan bidang pekerjaannya. Kegiatan seminar ini bertujuan meningkatkan wawasan mahasiswa terhadap gambaran pekerjaan dan bidang keilmuan di lembaga tempat alumni bekerja, dan peluang internship di lembaga tempat alumni bekerja. Kegiatan ini juga menjadi ajang temu alumni dan diskuksi kemungkinan kerjasama penelitian, yang kedepan diharapkan dapat membantu mahasiswa dalam mempercepat penyelesaian studinya.
“Halo Para Mahasiswa/i ! Kami mengundang Anda untuk menghadiri Seminar Tamu dengan tema “Implementation Of Borehole Conditioning Reamer Tool Performance in X Field Featuring Expert Speaker And Value Insight” pada 21 Juni 2025 pukul 09.00 di daring/luring. Bersama Narasumber Bagus Prasetia, S.T., M.T., Silahkan konfirmasi.